Rabu, 28 Mei 2008

Tb Khaerul Jaman, Adik Tiri Gubernur Banten Pun Jadi Calon Walikota Serang

3 Pasangan Daftar Pilkada


Jumat, 16-Mei-2008, 07:56:11



SERANG – Tiga pasangan bakal calon walikota/wakil walikota Serang,
Kamis (16/5), resmi mendaftar ke KPU Serang.



Ketiga pasangan bakal calon yang menyerahkan berkas pendaftaran itu adalah, H Ade Muchlas-Juheni M Rois (diusung PAN, PKS, PKPB, PIB, PPDI, PNBK, PKPI, dan Partai Merdeka), pasangan Tb Lulu Kaking-Tb Ismetullah Al-Abbas (diusung Partai Demokrat, PBB, PKB, Partai Patriot, PPDK), dan pasangan Jayeng Rana-Dede Apriandi (diusung PDI Perjuangan dan PSI). Sehari sebelumnya, Rabu (15/5), pasangan Bunyamin-Tb Khaerul Jaman yang diusung Partai Golkar telah lebih dulu mendaftarkan diri ke KPU Serang. Sementara PPP, hingga saat ini masih belum menetapkan siapa pasangan yang akan diusung.

Pasangan yang pertama datang ke kantor KPU Serang adalah Tb Lulu Kaking-Ismetullah Al Abbas. Turut mendampingi sejumlah pengurus parpol pendukung yakni, Muhamad Mansyur (Sekjen PBB), Tb Maman Hulman (Wakil Ketua PKB), Ade dan Marlan Safar (Ketua dan Wakil Ketua Partai Patriot), Nuraini dan Aminudin Toha (Ketua dan Sekjen Partai Demokrat), serta Tb Abbas Waseh dan Tb Ahmad Chotib (Ketua dan Sekretaris PPDK). Pasangan ini juga dikawal puluhan kader sambil menabuh musik tradisonal.

Setibanya di Kantor KPU Serang, Lulu-Ismet diterima Ketua Pokja Pencalonan Aslach dan anggota KPU Serang, Fuad Achja. Sekira pukul 16.30, giliran massa rombongan pasangan H Ade Muchlas Syarief-Juheni M Rois yang menyerahkan berkas pendaftaran. Pasangan yang mengusung ideom ‘HAJI’ ini diantar para pengurus DPD PAN Kota Serang, DPD PKS Kota Serang, serta 6 pengurus partai nonparlemen yang mendukung pasangan ini.

Rombongan yang diikuti ratusan pendukungnya ini bergerak dari Masjid Agung At-Tsauroh dengan berjalan kaki dan menggunakan kendaraan bermotor. Di Kantor KPU Serang, rombongan HAJI diterima langsung Ketua KPU Serang Omo Sukatma dan anggota KPU lainnya. Selama 10 menit, rombongan menyerahkan berkas ke KPU Serang. “Hari ini (kemarin-red) kita secara resmi menyerahkan berkas pendaftaran,” ujar Thoyib Fanani, Sekretaris DPD PAN Kota Serang yang menjadi juru bicara rombongan.


Pasangan terakhir yang datang ke kantor KPU Serang untuk daftar adalah rombongan PDI Perjuangan dan Partai Sarekat Indonesia (PSI) yang mengusung Jayeng Rana – Denden Apriandhi. Namun pada pendaftaran kali ini, Jayeng Rana tidak hadir. Pada saat penyerahan berkas, yang hadir hanya Deden Apriandi dengan didampingi para pengurus partai pengusungnya. “Jayeng Rana sedang ke Jakarta untuk mengikuti rapat,” terang Hasanudin, Sekretaris DPC PSI Kota Serang.

PPP BELUM PASTI
Sebelumnya, sejumlah pengurus DPC PPP Kota Serang juga datang ke kantor KPU Serang. Namun, kedatangan para pengurus parpol berlambang Ka’bah ini ternyata bukan untuk mendaftarkan Kirtam Sanjaya-Saepul Jamil yang disebut-sebut akan mereka usung.

“Kita belum mendaftarkan calonnya. Kita datang ke KPU Serang, karena sebelumnya tak mendapatkan informasi pengunduran masa pendaftaran bakal calon walikota,” terang Sahrullah, Sekretaris DPC PPP Kota Serang, usai mendatangi kantor KPU Serang.

Sahrullah mengatakan, pihaknya belum mengirimkan nama karena belum mendapatkan rekomendasi dari DPW PPP Banten tentang bakal calon yang akan diusung PPP. “Surat usulannya sudah kita sampaikan ke DPW 2 hari lalu. Dalam juklak partai tentang pengajuan calon disebutkan bahwa rekomendasi ini paling lambat seminggu setelah usulan dari DPC,” jelasnya.

Dia menyebutkan, dua pasangan nama yang diusulkan ke DPW PPP Banten adalah Kirtam Sanjaya-Saeful Jamil (KISS) dan Muhammad Saekhu-Aat Suprawijaya.

Sahrullah mengatakan, pada saat datang ke KPU Serang, para kandidat yang diusulkan ke DPW memang ikut hadir. “Selain KISS, Saekhu dan Aat juga ikut hadir. Itu wajar. Pada saat kita ambil formulir pada 3 Mei, mereka juga hadir. Tapi bukan berarti salah satu dari mereka sudah kita usung,” jelasnya.

Pengurus PPP dan dua pasangan calon datang ke kantor KPU Serang dengan diiringi puluhan becak dan kader partai. Kedatangan mereka pada pukul 16.00 ini disambut langsung Ketua KPU Serang Omo Sukatma.

Di tempat terpisah, Wakil Sekretaris DPW PPP Banten Hafazhah mengingatkan para pengurus DPC PPP yang kini sedang menghadapi pilkada harus tetap mengacu pada Surat Keputusan DPP PPP Nomor: 0164/KPTS/DPP/V/2007 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pengajuan Calon Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil Walikota. “Surat keputusan itu harus jadi pegangan,” ujarnya.

TARGET SUARA
Pada bagian lain, usai mendaftarkan diri ke KPU Serang, pasangan Tb Lulu Kaking-Tb Ismetullah Al-Abbas menargetkan perolehan suara mereka dalam Pilkada Kota Serang yang bakal digelar Agustus mendatang sebesar 40 persen. Rasa optimis pasangan yang memilih idiom BISA (Bersih, Indah, Sejahtera, Aman) didasari dukungan lima parpol dan mesin politik yang dimiliki. “Kita optimis bisa meraih suara sebanyak 40% dari semua kecamatan di Kota Serang,” kata Lulu.


Ditanya strategi untuk memenuhi target suara, Lulu mengatakan, selain memaksimalkan seluruh kader parpol hingga ke tingkat ranting, pasangan ini juga akan mengotimalkan organisasi sayap mereka untuk menarik simpati masyarakat. “Masing-masing dari parpol pendukung ini memiliki organisasi sayap. Melalui mereka inilah penggalangan suara masyarakat akan kita gali,” katanya.


Sementara pasangan H Ade Muchlas Syarief-Juheni M Rois juga mengaku optimis dapat meraih suara maksimal dalam pemilihan mendatang. Walaupun persaingan akan ketat dengan munculnya calon perseorangan, pasangan ini mengaku telah menyiapkan berbagai strategi untuk meraih suara. “Bahkan kita (HAJI-red) yakin pemilihan akan satu kali putaran. Kita yakin bisa lebih dari 30 persen suara. Target kita bisa mencapai 140 ribu suara lebih,” ujar Ade yang diamini Juheni. (ila/fau)

sumber: Radar Banten

Tidak ada komentar: